Satgas Yonif 721 Hadiri Peluncuran Maskot dan Jingle Pilkada Lanny Jaya

Satgas Yonif 721 Hadiri Peluncuran Maskot dan Jingle Pilkada Lanny Jaya

Lanny Jaya, - Dansatgas Yonif 721, Letkol Inf Heri Kuswanto menghadiri peluncuran maskot dan jingle Pemilihan Bupati yang nantinya akan digelar di Lanny Jaya.

Selain dihadiri oleh Dansatgas, peluncuran tersebut juga turut dihadiri oleh Pj Bipati Lanny Jaya, Alpius Yigibalom hingga pihak terkait lainnya.

Peluncuran yang dilakukan di Kantor DPRD Lanny Jaya, Kamis (13/06/2024) itu juga diwarnai dengan sosialisasi damai pelaksanaan Pilkada mendatang.

"Pilkada ini merupakan pendewasaan dan menunjukkan jati diri demokrasi bagi masyarakat di Lanny Jaya, " ucap Pj Bupati.

Sementara itu, Dansatgas Letkol Inf Heri Kuswanto saat ditemui usai pelaksanaan launching itu mengatakan, jika dirinya nantinya akan bersinergi dengan semua pihak dalam mewujudkan Pilkada damai.

"Tentunya nanti kita semua akan bersinergi dengan semua pihak dalam mewujudkan Pilkada aman dan damai, " tandas Dansatgas. (*)

Riansyah

Riansyah

Artikel Sebelumnya

Grebek Dapur, Cara Satgas Yonif 721 Beri...

Artikel Berikutnya

Satgas Yonif 721/Makkasau Berbagi

Berita terkait